Pre Workout nendang atau hanya sugesti?

694

Beragam manfaat suplemen pre-workout hampir sama banyaknya dengan suplemen protein. Tinkat kesadaarn olahragawan untuk menggunakan produk ini juga semakin meningkat, tapi Sebagian juga beranggapan bahwa suplemen pre workout hanya memberikan efek sugesti pada penggunanya, benarkah demikian?

Sama seperti suplemen protein memberikan manfaat asam amino tambahan untuk membangun otot, manfaat suplemen pre-workout adalah memberikan dorongan ekstra yang dibutuhkan untuk pelatihan intensitas tinggi. Di antara manfaat pre-workout yang jelas adalah energi ekstra untuk motivasi dan peningkatan aliran darah untuk stamina.

suplemen pre-workout adalah campuran nutrisi, vitamin, dan asam amino bersama dengan beberapa kafein dan gula yang dipercaya akan meningkatkan latihan kita. suplemen pre-workout menggabungkan bahan-bahan yang meningkatkan energi dan membantu mengembangkan otot dan daya tahan yang tubuh untuk melakukan latihan dengan intensitas yang tinggi.

Suplemen pre-workout mengandung bahan-bahan seperti kafein untuk memberi tubuh sedikit energi untuk motivasi dan untuk terus bekerja selama latihan. Dalam kandungannya juga terdapat bahan-bahan yang akan meningkatkan aliran darah dan memompa oksigen ke otot-otot Anda. suplemen pre-workout terbaik juga mengandung asam amino, terutama BCAA, yang akan membangun otot saat berolahraga, mengurangi nyeri otot, dan membantu proses sintesis protein otot bahkan setelah kita berolahraga.

Lalu apakah fitness mania juga merarsakan dampak yang serupa setelah menkonsumsi Suplemen pre-workout? Bagikan pengalaman kalian ya!!

https://www.instagram.com/p/CVsR27FBOtq/