Speed Rocky Figure Binaraga Indonesia
41 tahun umur yang tidak muda lagi bagi pria yang akrab disapa Speed Rocky ini. Hasratnya bercinta dengan besi memang patut diacungkan jempol dengan prestasinya menduduki spesialis binaraga di kelas 65kg. Selain sibuk dengan aktifitas olahraga yang berbau besi dan otot, ia pun mengaku hobi mengoleksi beragam jenis moge (motor gede).
Dialah Kurniawansyah pria kelahiran Surabaya 18 Maret ini, sejak usia remaja memang gemar menunggangi motor gede sebangsa Harley Davidson hingga motor sport lainnya. Dengan kegemarannya yang mungkin jarang diminati orang ini, lantas membuat dirinya mengklaim dengan sebutan “speed” lantaran motor besar biasanya identik dengan kecepatan yang tinggi. Tak tanggung-tanggung kegiatan solidaritas motor gede diikutinya dari tahun ke tahun, mulai touring antar kota, hingga kegiatan rapat anggota klub. Namun, belakangan ini berbagai kegiatan tersebut lambat laun mulai ditinggalkannya perlahan-lahan.
Kurniawan cenderung memilih bodybuilding ketimbang memoles koleksi kuda besinya sehari-hari. Ini bermula, ketika ia melihat bentuk tubuhnya tidak sesuai dan seimbang dengan motor gede yang ditungganginya. Semenjak itulah, pria yang mengidolakan Sylvester Stallon dalam film laga berjudul “Rocky”, membuat ia terinspirasi untuk memiliki bentuk tubuh mirip sang idola legendaris asal Amerika ini. Atas dasar inilah, Kurniawan sangat akrab dengan sebutan Speed Rocky bagi kalangan binaraga.
“Jadikan binaraga sebagai suatu hobi yang berdisiplin. Dengan struktur latihan yang ketat dan keras, serta pola diet yang tidak asal-asalan, namun tetap menyenangkan. Maka dengan demikian dapat memastikan kondisi tubuh anda akan menjadi sehat dan proposional. Ditambah dengan pola suplemen yang cocok serta makan yang teratur dan rutin, akan lebih membantu dalam pembentukan otot anda berkembang pesat. Dan yang perlu digaris bawahi untuk menjadi seorang atlet berprestasi adalah, jadikan suatu hobi tersebut mulai dengan hati bukan dengan paksaan ataupun ikut-ikutan”’ – Kurniawan Speed Rocky
Kini Kurniawan mendedikasikan dirinya dengan membuka Speed Rocky Gym sejak 2013 dengan focus melahirkan bibit unggul untuk bersaing di kancah binaraga nasional, baginya “Juara Sejati adalah Juara yang bisa mencetak bibit bibit baru untuk menjadi Juara”.
Prestasi:
• Juara 1 kelas 60 kg kejurda Jatim tahun 2008.
• Juara 1 kelas 60 kg kejurda Jatim tahun 2009.
• Juara 1 kelas 65 kg kejuaraan open di Malang tahun 2009.
• Juara 1 kelas 65 kg kejurnas binaraga Magelang tahun 2010.
• Juara 2 kelas 65 kg Kejurnas binaraga Victory Yogya tahun 2010.
• Peringkat 6 kelas 65 kg Prolab Championship tahun 2010.
• Juara 1 kelas 65 kg Prolab Championship tahun 2012.
• Peringkat 4 DNI D’Next champion kelas 65kg tahun 2012.
• Juara 4 kelas 65 kg kejurnas binaraga Riau 2014
• Juara 3 kelas 65 kg PraPON 2015
• Juara 2 kelas 65 kg PON XIX Jabar 2016
Source : binaragaindonesia.com
…
#bodybuilder #naturalbodybuilder #bodybuilding #musclebuilder #bodybuildinglife #bodybuildingmotivation #fitness #fitnessaddict #fitnessindonesia #gym #gymlife #gymholic #gymlifestyle #muscle #indofitness #indomuscle #binaragaindonesia #binaraga #figure #master #icon #indonesia #dedication #kurniawan #natural #monster #indonesia #atlet #surabaya
Software for Gym Untuk Fitness Management
Punya Usaha Fitness Center Dan Belum mimiliki Software Untuk Pembukuan dan pencatatan Transaksi...
Usaha Fitness Center Free konsultasi Gym by Fitpro ” Gym Management “
Apakah Usaha gym anda sudah Berjalan Sesuai yang anda harapkan ? atau belum ? Apakah Gym Anda...
MR COBRA JUNIOR “ONE MORE” SANG PANGGUNG SANDIWARA
Memiliki tubuh Ideal tentunya sudah menjadi suatu trendi dimasa kini bagi kalangan anak...
Edeng Sambas Figure Binaraga Indonesia
Edeng Sambas Binaraga Senior asal Bandung, 37 tahun bergulat di Dunia Binaraga Nasional dan...