Scroll to Top

Latihan untuk Payudara agar Lebih Kencang dan Seksi

By binaraga / Published on Senin, 24 Jul 2017 03:05 AM / No Comments / 13 views

Tidak sedikit wanita memiliki payudara yang kendur. Penyebabnya bisa karena melahirkan, salah menggunakan bra atau kurang olahraga. Semakin bertambah usia, payudara ikut menurun karena jumlah massa otot di tubuh mengalami pengurangan. Bila dada sering dilatih dengan benar maka bisa membuat payudara terlihat padat, kencang dan tidak menggantung sehingga memberikan kesan lebih besar.
Berikut ini tips mengencangkan payudara agar kencang dan seksi yang bisa Anda praktikkan.

Dumbbell Bench Press

Latihan untuk Payudara agar Lebih Kencang dan Seksi Dumbbell Bench Press
Latihan untuk Payudara agar Lebih Kencang dan Seksi Dumbbell Bench Press

Melakukan gerakan ini sangat mudah. Caranya: posisikan tubuh berbaring di atas matras atau bisa menggunakan kursi panjang. Pegang dumbbell di tangan kanan dan kiri, jika tidak memiliki dumbbell bisa gunakan botol minuman yang diisi air. Gerakkan lengan ke atas dan ke bawah. Lakukan secara perlahan-lahan, agar otot-otot kecil di dada ikut terlatih.

Push Up

Push Up
Push Up

Hampir semua orang tahu gerakan push up. Melakukan push up dapat membuat otot legan dan perut lebih kuat. Selain itu otot dada-pun menjadi lebih kuat. Jika Anda masih pemula dan belum terbiasa melakukan gerakan push up, bisa lakukan dengan gerakan menyentuh kedua lutut di lantai. Cara ini membantu gerakan menjadi lebih mudah.

Incline Dumbbell Bench Press

Latihan untuk Payudara agar Lebih Kencang dan Seksi
Latihan untuk Payudara agar Lebih Kencang dan Seksi

Melakukan gerakan ini hampir mirip dengan gerakan Dumbbell Bench Press, bedanya pada gerakan Incline menggunakan kuris panjang yang memiliki sandaran miring sekitar 10-35 derajat. Kondisi kaki harus menapak ke lantai. Gerakan ini dapat membuat otot dada lebih kuat.

Butterfly
Baringkan tubuh pada kursi panjang atau matras, gunakan dumbbell lalu gerakkan kedua lengan ke samping dan mengarah ke dada. Tapi usahakan jangan sampai menyentuh dada dan alas yang digunakan. Gerakannya mirip seperti kepakan kupu-kupu.

Dumbbell Pullover
Berbaringlah di atas kursi dengan posisi kaki di lantai dan kepala di pinggiran bangku. Bawa dumbbell dengan kedua tangan, posos kedua tangan menghadap ke atas dan kedua ibu jari disilangkan. Setelah itu angkat kedua lengan ke atas dada, lurus namun siku tidak terkunci.
Turunkan dumbbell perlahan-lahan melalui kepala, namun jangan sampai siku menekuk hingga membebani pundak. Rasakan dada sampai tulang iga terasa terangkat dan meregang. Pastikan juga kedua kaki tetap berada di lantai untuk menahan tubuh bagian bawah tidak bergerak.
Setelah selesai kembali ke posisi semula dan tahan kira-kira 3 detik, kemudian tarik napas panjang saat menurunkan dumbbell dan hembuskan nafas pelan-pelan saat posisi kembali ke semula. Lakukan gerakan dumbbell pullover, 3 set 0-15 repetisi.
Demikian ulasan beberapa gerakan latihan untuk mengencangkan dada (payudara) wanita. Manfaat lainnya jika melakukan gerakan ini adalah melancarkan sirkulasi darah pada bagian dada, lebih menyehatkan dan membuat payudara lebih kencang dan seksi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Call Now Button