Scroll to Top

Hindari Kesalahan Pola Makan

By binaraga / Published on Selasa, 03 Okt 2017 22:26 PM / No Comments / 14 views

Membangun otot sesuai keinginan memang bukanlah hal yang mudah. Selain memeras keringat lewat latihan di gym, anda juga wajib memiliki pola makan yang tepat dan konsisten. Tujuan fitnes andalah yang akan menentukan bagaimana pola latihan dan makan anda.

Tapi, terlepas dari apa tujuan anda membentuk otot, hasilnya akan ditentukan lewat pola makan. Jika pola makan anda keliru, otot mungkin akan sulit berkembang. Agar hasilnya sesuai harapan, berikut adalah lima kesalahan pola makan yang harus anda hindari saat membentuk otot.

Kesalahan Pola Makan yang Membuat Otot Sulit Berkembang

Kesalahan Pola Makan yang Membuat Otot Sulit Berkembang

Tidak Cukup Makan
Beberapa orang menerapkan diet ketat untuk menurunkan berat badan. Pola makan seperti ini mungkin memang bisa menurunkan bobot tubuh, tapi tidak akan bisa meningkatkan massa otot anda. Untuk dapat meningkatkan massa otot, jumlah kalori yang masuk harus lebih besar dari kalori yang keluar.

Otot anda memerlukan kalori berkualitas tinggi dari protein dan karbohidrat serta latihan beban untuk dapat berkembang. Jadi, jika berlatih secara rutin dan menguras banyak energi selama latihan, anda memerlukan kalori yang cukup untuk membangun otot.

Anda bisa mengusahakan aspan protein sebanyak 0.5 gram per kilogram berat badan. Ditambah dengan asupan karbohidrat yang cukup, maka anda akan sukses mengembangkan otot.

Tidak Memperhitungkan Kapan Anda Harus Makan
Mendapatkan cukup asupan nutrisi saja tidak cukup, anda juga perlu memperhatikan kapan harus makan. Tak cuma makanan pascalatihan saja yang penting, tapi makanan pralatihan dan selama latihan juga sama pentingnya.

Menurut penelitian,naiknya level asam amino dan insulin selama latihan dapat meningkatkan performa otot selama latihan dan menimbulkan pertumbuhan otot yang lebih pesat. Jadi, jika anda berlatih di gym, cobalah memakan cemilan sebelum mengangkat beban. Yogurt dan buah atau protein bar yang dimakan 45 menit sebelum latihan dapat membantu memberi bahan bakar pada otot.

Inkonsistensi Nutrisi
Tubuh manusia itu selalu berusaha beradaptasi untuk berada dalam kondisi homeostasis. Ini berarti jika anda ingin membentuk otot, perlu konsisten selama beberapa waktu agar tubuh beradaptasi, baik itu latihannya maupun program nutrisi anda.

Jika anda melakukan suatu program nutrisi setelah beberapa saat dan belum terlihat hasilnya, jangan buru-buru menggantinya dengan program yang lain. Tubuh memerlukan waktu 4-6 minggu untuk beradaptasi terhadap program tertentu.

Rencanakan nutrisi dan latihan agar tidak terganggu dengan pekerjaan atau kegiatan anda. Jika anda latihan dan makan dengan benar selama hari pekan, tapi tidak terkontrol selama akhir pekan, kemajuan bakal terhambat.

Terlalu Banyak Konsumsi Alkohol
Kita mungkin suka nongkrong dan berpesta bareng teman-teman. Sedikit dugem ditemani alkohol mungkin menyenangkan. Tapi jika anda melakukannya berlebihan, itu bisa berdampak negatif terhadap pencapaian di gym. Dehidrasi akibat minum minuman beralkohol yang berlebihan bisa mengganggu progres anda, belum lagi ditambah junk food yang mungkin saja dimakan saat mabuk.

Penelitian juga menunjukkan bahwa mengkonsumsi alkohol setelah latihan dapat menghalangi perkembangan otot anda. Jika berencana untuk hangout plus minuman beralkohol, sebaiknya hindari berlatih di hari yang sama.

Terlalu Bergantung Pada Protein Shake
Protein shake memang pas untuk dijadikan kudapan sebelum dan sesudah latihan, atau bahkan pengisi energi anda sehari-hari. Namun, protein shake sebaiknya tidak dijadikan sebagai sumber protein utama.

Meski bubuk whey protein ini praktis dan mengandung asam amino yang penting, makanan sumber protein yang sebenarnya mengandung banyak nutrisi penting lainnya. Lagipula, pemrosesan yang dilakukan pada whey shake bisa saja menurunkan kualitas protein yang terkandung di dalamnya. Usahakan untuk mendapatkan 90% asupan protein dari makanan utuh seperti daging, terlur, susu, dan kacang-kacangan.

Nah, setelah mengetahui sejumlah kesalahan pola makan yang dapat menghambat perkembangan otot di atas, semoga anda semakin sadar dengan pola makan dan makanan yang dikonsumsi agar perkembangan anda lewat latihan di gym bisa optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Call Now Button