Scroll to Top

Memaksimalkan Fungsi Alat Fitnes Treadmil

By binaraga / Published on Jumat, 20 Jan 2017 02:17 AM / No Comments / 15 views

Memaksimalkan Fungsi Alat Fitnes Treadmil

Memaksimalkan Fungsi Alat Fitnes Treadmil
Memaksimalkan Fungsi Alat Fitnes Treadmil

Berbicara tentang alat fitnes sepertinya tidak bisa melewatkan treadmil. Alat ini tampak sederhana dengan fungsi yang hanya untuk berjalan atau berlari di tempat. Tapi sadarkah Anda bahwa menggunakan alat ini secara teratur bisa memberikan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh?

Jogging di atas treadmil merupakan latihan kardiovaskular, yaitu latihan pacu jantung. Jogging memberi banyak manfaat bagi tubuh, dan jogging di atas treadmil memiliki sejumlah kelebihan lainnya. Berikut ini adalah manfaat jogging dengan treadmil.

• Kecepatan pada treadmil lebih konsisten sehingga kita berlari relatif stabil. Berbeda dengan jika kita berlari di lapangan atau jogging track di mana kecepatan kaki bisa berubah-rubah.

• Treadmil berada di dalam ruangan sehingga kualitas udara yang kita hirup lebih bersih jika dibanding di luar ruangan, terutama pada siang hingga malam hari.

• Karpet treadmil lebih rata sebagai pijakan kaki sehingga terhindar dari risiko tersandung.

• Monitor pada treadmil bisa memberikan informasi mengenai kualitas dan kuantitas latihan kita. Misalnya berapa jauh jarak yang kita tempuh, berapa kalori yang sudah kita bakar, berapa kenaikan denyut nadi sebelum dan setelah latihan, serta kecepatan kaki kita dalam berlari. Dengan data-data ini kita bisa mengambil hasil seberapa efektif latihan yang telah kita lakukan.

• Jogging di atas treadmil melatih otot-otot jantung sehingga lebih kuat dan organ jantung berfungsi baik dalam memompa darah, aliran darah ke seluruh tubuh mengalir lancar sehingga oksigen dan zat gizi dari makanan terserap optimal.

• Jogging teratur sangat ampuh untuk membakar lemak dalam tubuh dan meningkatkan kepadatan tulang. Jadi, selain berat badan turun alamiah kita juga terhindar dari risiko osteoporosis di kemudian hari.

• Treadmil jenis tertentu dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan untuk memperkaya latihan kita. Misalnya ada massanger atau alat pijat untuk membakar lemak, alat sit up, twister, serta pemutar musik.

Fungsi treadmil sebagai alat fitnes bisa kita maksimalkan jika kita disiplin berlatih secara berkelanjutan. Lakukan latihan setiap hari 30 – 60 menit sehari, sudah bisa memberi hasil yang menggembirakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Call Now Button