Tips Menurunkan Berat Badan dengan Fitnes
Beragam alasan orang mengikuti fitnes, salah satunya adalah menurunkan berat badan. Secara teori menurunkan berat badan sangat sederhana, namun praktiknya bisa menjadi sulit. Agar lebih mudah dan efektif ikuti tips menurunkan berat badan dengan fitnes berikut ini.
Pada dasarnya, menurunkan berat badan harus membakar kalori melebihi apa yang dikonsumsi. Dengan olahraga fitnes secara teratur, Anda dapat menurunkan berat badan dalam waktu yang cepat. Namun, harus dibarengi dengan mengkonsumsi makanan yang sehat agar sistem tubuh pulih dan tetap bugar. Nah, berikut ini tips menurunkan berat badan dengan fitnes agar hasilnya maksimal.
Konsultasikan Terlebih Dulu
Sebelum melakukan fitnes, diskusikan atau konsultasikan terlebih dulu rencana penurunan berat badan dengan dokter atau instruktur fitnes. Saran dari seorang ahli dapat membantu merencanakan berapa banyak berat badan yang harus turun per minggu sehingga berat badan yang Anda inginkan bisa mencapai dalam periode waktu tertentu.
Langkah-langkah Latihan
Agar penurunan berat badan lebih cepat bisa memulai latihan dengan kardio dalam bentuk aerobik. Kegiatan aerobic bisa membantu mengurangi energi dan cara tepat untuk membakar kalori. Setelah selesai melakukan kardio lanjutkan dengan treadmill agar gerakan tubuh bagian atas dan bawah berjalan efektif selama olahraga.
Treadmill juga membantu membakar kalori dan lemak. Anda bisa memvariasikan kardio dengan treadmill agar penurunan berat badan lebih cepat.
Gunakan Alat Bantu Olahraga
Dua jenis alat bantu olahraga yang umumnya tersedia di tempat fitnes adalah mesin dayung atau sepeda statis. Dengan menggunakan mesin dayung selama 20 menit perhari dapat membakar lemak karena menggunakan mesin dayung mengharuskan seluruh tubuh bergerak. Begitu juga dengan penggunaan sepeda statis sangat membantu proses pembakaran lemak dan mempercepat kerja metabolism di dalam tubuh.
Gabungan Kegiatan Kardio dengan Latihan Angkat Beban
Berdasarkan sumber dari BBC, melakukan kegiatan kardio yang dikombinasikan dengan angkat beban secara bersamaan sangat efektif untuk membakar lemak dan membentuk otot dalam waktu yang bersamaan pula.
Disiplin Latihan
Jangan mengharapkan berat badan turun jika Anda sendiri tidak disiplin dan malas latihan. Ikutilah jadwal latihan ke tempat fitnes secara disiplin dan teratur agar tubuh dan pikiran terbiasa dengan aktivitas olahraga.
Dari pembahasan tersebut kita dapat mengetahui bahwa latihan fitnes dapat dijadikan solusi menurunkan berat badan, dengan catatan dilakukan dengan benar dan teratur. Latihan kombinasi gerakan atau melatih bagian otot yang berbeda dengan cara bergantian dapat mencegah cidera dan kerusakan pada jaringan otot.
Jangan lupa selama menjalankan program penurunan berat badan tetap makan makanan yang bernutrisi agar tubuh tetap segar dan fit. Tidak kalah penting siapkan air putih selama latihan agar terhindar dari dehidrasi.
BATTLE OF MUSCLE 2019 Event Bodycontes Surabaya
Haii Saudara Saudariku Fitness Mania di seluruh Indonesia Persiapan diri Kalian di Silaturahmi...
Ini Dia Beberapa Panduan Menggunakan Alat Fitnes Home Gym Untuk Anda Ketahui
Memang ada banyak orang yang ingin mempunyai badan sehat. Namun tidak semua orang mau pergi...
Mengenal Nama Alat Fitness dan Manfaatnya
Seringkali saat kita ingin ngegym untuk yang pertama kali, ada rasa canggung dan gugup di...
Jenis-Jenis Alat Gym yang Sebaiknya Anda Tahu
Jenis-Jenis Alat Gym yang Sebaiknya Anda Tahu. Apakah Anda tergolong orang yang gemar olahraga?...